Jatimbangkit.com
Headline Mojokerto Terkini

TNI Polri Latihan Pencak Silat Bersama Pendekar Kota Mojokerto Untuk Kesiapsiagaan Hadapi Terorisme

Kapolresta Mojokerto bersama Ketua IPSI dan Ketua KONI Ikat Merah Putih di Kepala Pendekar

Mojokerto Bangkit – Dalam rangka memperkuat dengan pembinaan Pemeliharaan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas), Kapolresta Mojokerto gelar Apel Sinergitas TNI – POLRI bersama 135 Pendekar IPSI Kota Mojokerto di Gelora Ahmad Yani Kota Mojokerto, Rabu (31/3/2021).

Menginisiasi Program Prioritas Kapolri menuju Polri Presisi dalam pemantapan kinerja Pemeliharaan Kamtibmas dengan meningkatkan Silaturahmi antar perguruan pencak silat di Kota Mojokerto, Kapolresta Mojokerto mengadendakan Latihan Bersama pencak silat yang diawali dengan apel sinergitas.

Sebagai pimpinan apel, Kapolresta Mojokerto mengatakan setelah dilakukan rapat antar ketua perguruan pencak silat di Polresta Mojokerto, semua perguruan silat telah menyepakati bahwa perlunya latihan bersama untuk mewujudkan silaturahmi antar perguruan, Ucap AKBP Deddy Supriadi

“Saya yakin selama ini latihannya di tempat perguruan silat masing-masing, Hari ini kita coba latihan pencak silat bersama agar IPSI Kota Mojokerto Raya semakin guyup dan rukun serta tidak adanya perselihan. Semoga dengan latihan bersama ini bisa memunculkan atlit-atlit tingkat Propinsi Jawa Timur maupun Tingkat Nasional,” Harapan Kapolresta.

Kita sudah mengetahui Bersama di Asean Games 2018 bidang olahraga Pencak Silat telah mendulang beberapa emas dan tentunya ini bisa menjadi inspirasi untuk para pesilat untuk bergiat berlatih lebih baik lagi.

“Pada saat rapat beberapa waktu yang lalu,dari Para Ketua perguruan pendekar juga sepakat untuk membantu TNI Polri dalam mengelola Kamtibmas di Kota Mojokerto, kedepan menghadapi Perayaan Paskah, Bulan Puasa dan Lebaran sehingga nantinya akan dilibatkan dalam event kalender tersebut,” kata Kapolresta Mojokerto

Dalam apel Sinergitas ini hadir Ketua IPSI Kota Mojokerto H.Ahmad Suud, Ketua Koni Kota Mojokerto Santoso, PJU Polres Mtas ojokerto Kota,  dan 9 perguruan Pencak Silat yang masing masing membawa 15 pendekar diantaranya Ketua Perguruan PSHW, Ketua Perguruan PSHT,Ketua Perguruan Dali Kumbang, Ketua Perguruan Nur Harias, Ketua Perguruan Persinas Asad, Ketua Perguruan Pagar Nusa, Ketua Perguruan IKS, Ketua Perguruan Tapak Suci, Ketua Perguruan Perisai Diri

Baca Juga :  Sinergitas, Polres Bondowoso Bersama TNI dan Warga Kerja Bakti Pasca Banjir Bandang Pancoran

“Dan Para Ketua perguruan pendekar juga sepakat menolak adanya pergerakan atau anti terorisme yang ada dimanapun, Kejadian Bom Bunuh diri yang terjadi di gereja Kathedral Makassar,  ini merupakan Kesiapsiagaan para Pendekar sebagai komponen kekuatan yang sangat dibutuhkan dalam Pengamanan,” Pungkas Kapolresta

Ketua IPSI Kota Mojokerto H.Ahmad Suud diakhir Latihan Bersama mengatakan sangat bangga dan baru kali ini ada Kapolresta yang memperhatikan tempat untuk Latihan secara Bersama dengan antar perguruan di Kota Mojokerto.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada Pak Kapolresta Mojokerto yang mengajak kita bersinergi dengan TNI Polri, Semoga TNI Polri Jaya, dan jujur baru Pak Kapolresta Mojokerto AKBP Deddy Supriadi yang memperhatikan tempat untuk Latihan secara Bersama dengan antar perguruan di Kota Mojokerto”. Ucap H.Ahmad Suud kepada peliput.

 

 

baca juga :

Polsanak : Polresta Mojokerto Menerima Kunjungan Dari TK Aisyiyah 3

Redaksi Mojokerto

Rumuskan SE Panduan Sholat Ied, Forkopimda Mojokerto Mengajak Pemimpin Ormas Islam

Redaksi Mojokerto

Kekerasan Seksual Bocah 10 Tahun di Manado, Polisi Segera Tetapkan Tersangka

Redaksi Mojokerto