Jatimbangkit.com
Jatim Mojokerto

Jum’at Curhat, Polresta Mojokerto Quick Respon Kamtibmas Jelang Ramadhan

KOTA MOJOKERTO // jatimbangkit.com – Polresta Mojokerto kembali gelar Jum’at curhat, sebagai perantara masyarakat dengan pihak kepolisian terkait ketertiban dan keamanan masyarakat, kali ini interaksi dilakukan bersama masyarakat di Balai Desa Sidoarjo Kec. Gedeg Kab. Mojokerto. Jum’at (3/3).

Mampu menjangkau masyarakat luas khususnya warga Kota Mojokerto, Program Quick Win Polri yang presisi, Jum’at Curhat yang di gelar oleh Polresta Mojokerto kian mendapat respon positif masyarakat sekitar khususnya warga Kota Mojokerto.

Terlebih dibalut suasana informal, masyarakat tidak akan sungkan menyampaikan keluh kesahnya baik dalam kendala Kamtibmas ataupun meminta arahan masalah hukum kepada Kepolisian.

Hadir dalam kegiatan Kapolresta Mojokerto AKBP Wiwit Adisatria S.I.K., M.H., M.T., namun kali ini diwakili Kasat Binmas Polresta Mojokerto AKP Deddy Eka Apriyanto, S.H didampingi PJU dan dihadiri Danramil Gedeg LETTU Infateri Zainudin S, Kanit Regident Sat Lantas Polresta Mojokerto IPTU Sulanjar, SH., Seluruh Kanit Polsek Gedeg, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Sidoharjo, Lurah Sidoharjo Purnomo, dan Ketua BPD Lutfi Rohman turut hadir merespon keluh masyarakat.

Jelang bulan puasa, dimana dalam tahun sebelumnya moment ini sering dimanfaatkan bagi para pelaku kejahatan untuk menjalankan aksinya. Senada dengan keluh masyarakat Desa Sidoharjo atas nama Lohan mengatakan jika saja dihari biasa banyak aksi kejahatan pasti jelang puasa juga semakin meningkat.

“Saya menyampaikan keluhan hati kami Bapak, menjelang hari puasa akan banyak terjadi kriminal kami mohon untuk sering dilakukan patroli khusus di tuangan Makam Panjang karena kurang penerangan jalan umum. Tolong disetiap gang ada warga berkeliling, karena antisipasi orang asing dan antisipasi gendam”, keluh Lohan.

Respon Kapolresta Mojokerto melalui Kasat Samapta AKP Anang Leo Afera, “kami tidak bisa maping semua wilayah hukum agar menjadi prioritas utama penjagaan kami, sebab perbandingan yang tidak ideal di keterbatasan personil. Patroli yang ada di Polsek Gedeg kami ada 1 unit patroli, untuk meningkatkan peran serta masyarakat ialah menggalakkan kegiatan siskamling di lingkungan masing-masing”, jelasnya.

Baca Juga :  Gelar Vaksinasi di Candi Borobudur, Kapolri: Percepatan di Tempat Wisata yang Interaksi Tinggi

Masih kata AKP Anang, “Kami bukan merasa keberatan dengan masukan bapak Ibu, kami akan mengefektifkan Patroli, kami tidak memperbolehkan kendaraan Patroli hanya diam dikantor. Pasti kami arahkan agar terus memantau seluruh Wilayah Hukum Polresta Mojokerto. Dan yang sangat penting bahwa kepedulian masyarakat sangat perlu, untuk menjaga lingkungan di tempat tinggal nya untuk jaga keamanan”, pungkasnya.  (MK/FR)

baca juga :

Tanam Kedisiplinan, Pemkab Mojokerto Gelar Lomba Kreasi Baris Berbaris

Redaksi Mojokerto

Jalin Silaturahmi Bersama Wartawan, Kapolresta Mojokerto Gelar Piramida

Redaksi Mojokerto

Semangat Presisi Melalui Program Jubah, Kapolresta Mojokerto Santuni Anak Yatim

Redaksi Mojokerto