Jatimbangkit.com
Headline Jatim Mojokerto Nasional

Jalin Silaturahmi Bersama Wartawan, Kapolresta Mojokerto Gelar Piramida

Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan S.I.K., S.H., M.H. Didampingi Kasi Humas Polresta Mojokerto Gelar Piramida bersama Ketua PWI Mojokerto Sholahudin WIjaya dan TIm

jatimbangkit.com, Mojokerto – Dalam rangka optimalisasi pemantapan komunikasi publik dengan para wartawan, Polresta Mojokerto menggelar Piramida (Ngopi bersama media) di ruang kerja Kapolresta Mojokerto, Kamis (31/03/2022).

Kegiatan kali ini dihadiri Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan S.I.K., S.H., M.H didampingi Kasi Humas Polresta Mojokerto IPTU MK Umam, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Mojokerto Sholahudin Wijaya dan tim, serta sejumlah wartawan, baik dari media cetak, media online.

Diawali dengan sambutan dari Ketua PWI, Sholahudin Wijaya menyampaikan, “Dalam kegiatan Silaturahmi ini Pengurus PWI Mojokerto yang baru periode 2021 – 2024 yang tentunya media harus terus terjalin komunikasi dan kolaborasi demi kondusifitas Mojokerto Raya,” ucapnya

Masih kata Sholahudin, “Selaku Media dan mitra, Kami ingin menjunjung sinergi dalam rangka Optimalisasi Komunikasi Publik, untuk kedepannya, kami mempunyai program tentang pelatihan siber dan jurnalis kepada masyarakat di kelurahan” Tutupnya

Sementara dalam sambutan Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan sampaikan, “terimakasih atas kunjungan dari Katua PWI Mojokerto dan tim, beserta rekan-rekan media yang lain.”

“Saya membutuhkan media dalam institusi ini sebagai Kontrol sosial dalam pelaksanaan tugas dalam memberikan Pelayananan Keterbukaan Informasi Publik dan Penegakan Hukum.” Lanjut AKBP Rofiq

“Terkait hal itu, mari kita menjalin komunikasi untuk saling memahami dalam menciptakan kamtibmas menuju Indonesia yang lebih baik Bersama TNI dan Pemerintah Daerah” Jelasnya

Kapolresta Mojokerto juga memberi masukan terkait kegiatan kedepannya, “Terkait dengan pelatihan siber dan jurnalis saya ingin rekan rekan media yang dari Mojokerto bisa memberikan ilmu dan pelatihan kepada anggota,”

Masih kata Kapolresta mojokerto, “Tolong saya dibantu untuk publikasi jelang Ramadhan kita lakukan Kegiatan yang ditingkatkan menciptakan kondusifitas mulai pemberantasan miras, operasi Yustisi dengsan sasaran kost maupun hotel dan kegiatan satgas pangan,” Pungkasnya

Baca Juga :  Kapolri Pastikan Jajaran Kepolisian Awasi Distribusi dan Harga Penjualan Minyak Goreng

Dari kegiatan Piramida tersebut AKBP Rofiq berharap akan menjadi sebuah keharmonisan, kolaborasi, dan sinergitas yang tidak hanya di kulit saja namun berangkat dari hati. Menurutnya memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat atau Kamtibmas merupakan kewajiban bersama yang harus diciptakan, bukan turun dari langit secara tiba-tiba. (MK/RH)

baca juga :

Polresta Mojokerto Gelar Ngaji Kitab Kuning Bertema Kepemimpinan

Redaksi Mojokerto

Imbau Jangan Mudik, Forkopimda Safari Ramadhan juga Beri Hibah dan Bansos

Redaksi Mojokerto

Kapolresta Mojokerto : “Kota Mojokerto Tidak Ada Kelangkaan Migor”

Redaksi Mojokerto