Jatimbangkit.com
Jatim Mojokerto

Bhayangkari Cabang Mojokerto Kota Kirim Bansos Kepada Korban Bencana alam

Mojokerto, jatimbangkit.com – Bentuk Kepedulian Bhayangkari Cabang Mojokerto Kota Bersama Polresta Mojokerto mengirimkan bantuan sosial ke Lumajang untuk disalurkan kepada korban yang terdampak awan guguran panas Gunung Semeru.

Bhayangkari Ketua Bhayangkari Cabang Mojokerto Kota, Ny. Sari Rofiq Ripto Himawan mengatakan penyaluran bantuan sosial yang dikirim ke Lumajang ini dari seluruh anggota Bhayangkari dan jajaran.

“Pengurus Cabang Bhayangkari Mojokerto Kota  beserta Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Mojokerto telah melakukan penyaluran bantuan sosial kepada korban Bencana Erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang” ucap Ny. Sari Rofiq

Penyaluran bantuan sosial oleh Ketua Bhayangkari Cabang Mojokerto Kota yang diwakilkan oleh Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Mojokerto Kota beserta seksi sosial Cabang Mojokerto Kota dan Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Mojokerto Kota yang dibantu kendaraan dinas Polresta Mojokerto Kota ke Polres Lumajang sebagai transit bansos dan selaku akomodir sasaran bantuan untuk korban, Senin (6/12/21)

“Bantuan sosial yang kami salurkan berupa Beras 100 kg, Mie instan 20 dus, minuman Aqua 20 dus, Pembalut 1 dus isi 20 pak dan Pampers anak 10 dus isi 20 pak, semoga bermanfaat bagi korban awan panas guguran Gunung Semeru Lumajang,” sebut Ketua Bhayangkari Cabang Mojokerto Kota. (MK)

Baca Juga :  Polrestabes Surabaya Berhasil Meringkus Komplotan Spesialis Pencuri Mobil Pickup Jaringan Antar Kota