Jatimbangkit.com
Jatim Mojokerto

Kapolda Jatim Beri Penghargaan Kepada Briptu Mustofa Sebagai Bhabinkamtibmas Inovatif

Foto : Kapolda Jatim Beri Penghargaan Pada Bhabinkamtibmas Desa Mojokumpul Polsek Kemlagi Polresta Mojokerto

KOTA MOJOKERTO // jatimbangkit.com – Bhabinkamtibmas Desa Mojokumpul BRIPTU Mustofa Wahyu Hadi, S.H., Personel Polresta Mojokerto menerima penghargaan dari Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Toni Harmanto atas keberhasilannya dalam membuat inovasi pupuk organik sehingga berdampak pada meningkatnya kualitas dan kuantitas hasil panen, Kamis (6/4/23) di Polda Jatim

Inovasi Bhabinkamtibmas Desa Mojokumpul Polsek Kemlagi Polresta Mojokerto Polda Jatim ini dilatarbelakangi keluhan masyarakat khususnya petani karena harga pupuk non subsidi sangat mahal untuk ukuran 60 kg pupuk jenis urea atau ZA harga di Kisaran Rp. 850.000,-/Zak.

Berawal dari keluhan tersebut, Bhabinkamtibmas membuat upaya-upaya konkrit dengan menggandeng Akademisi Pertanian dan PPL Dinas Pertanian Kabupaten Mojokerto untuk bersama menyatukan prinsip dalam membuat dan memformulasikan pupuk organik.

“Menyatukan prinsip membuat dan memformulasikan pupuk organik yang ramah lingkungan dengan cara pembuatan mudah, murah, cepat dan simple, pastinya juga mengurangi para petani tidak tergantung pada pupuk kimia.” Ujar BRIPTU Mustofa

Inovasi pupuk organik ini, BRIPTU Mustofa menggunakan Bakteri fotosintesis atau photosynthetic bacteria (PSB) yang merupakan bakteri autotrof yang bisa berfotosintesis dengan sendirinya.

Briptu Mustofa mengatakan, penggunaan pupuk PSB secara teratur dapat menurunkan biaya produksi hingga 50% s/d 60% sehingga dapat meringankan beban biaya tanam yang selama ini menjadi keluhan petani di Desa Mojokumpul dan menurunkan kadar penggunaan pupuk kimia yang dapat berisiko pada tingkat kesuburan tanah.

“Bilamana dipergunakan secara konsisten pupuk organik PSB tersebut dapat meringankan beban biaya tanam yang selama ini menjadi keluhan petani di Desa dan menurunkan kadar penggunaan pupuk kimia yang dapat berisiko pada tingkat kesuburan tanah,” terang Bhabinkamtibmas Kemlagi

(MK/AN)

Baca Juga :  Terjadi Aksi Pemukulan Remaja Oleh Suporter Bola, Polisi Telusuri Pelaku

baca juga :

Bhayangkara Resmoka FC Gelar latihan Perdana

Redaksi Mojokerto

Wakapolresta Mojokerto Himbau Anggota Humas Patuhi Prokes Dan Healthy Lifestyle

Redaksi Mojokerto

Polresta Mojokerto Dukung Pemerintah Cegah Stunting pada Anak

Redaksi Mojokerto