Jatimbangkit.com
Jatim Mojokerto

Pererat Sinergitas, Kapolresta Mojokerto Terima Kunjungan Silahturahmi Kajari Kab. Mojokerto

KOTA MOJOKERTO // jatimbangkit.com – Dalam rangka untuk meningkatkan hubungan kerja yang lebih erat dan lebih baik yang selama ini sudah terjalin, Kepala Kejaksaan Negeri Kab. Mojokerto Sulvia Riana Hapsari., S.H., M.Hum. melakukan kunjungan silaturahmi ke Kapolresta Mojokerto. Kamis (16/02/23).

Kapolresta Mojokerto , AKBP Wiwit Adisatria S.H., S.I.K., M.T., menerima langsung kunjungan silaturrahmi dari Kepala Kejaksaan Negeri Kab. Mojokerto tersebut di Ruang Kerja Kapolres, sekitar pukul 09.00 WIB sd 10.47 WIB.

Kunjungan silaturahmi yang dilaksanakan Kepala Kejaksaan Negeri Kab. Mojokerto tersebut merupakan suatu kunjungan ramah tamah dan perkenalan dari Sulvia Riana Hapsari., S.H., M.Hum. sebagai Kepala Kejaksaan Negeri yang baru.

“Kedatangan kami dalam rangka silaturahmi antara Lembaga Penegak Hukum di Kab/ Kota Mojokerto sekaligus saya memperkenalkan diri sebagai Kajari Kab. Mojokerto yang baru.” Ucap sulvia

Kunjungan yang dilaksanakan ini, bertujuan untuk meningkatkan hubungan lebih erat dan lebih baik lagi dari hubungan sebelumnya yang sudah terjalin antara Polresta mojokerto dengan Kejaksaan Negeri Kab. Mojokerto

Sulvia juga berharap untuk kedepannya kita rapatkan secara detail terkait Criminal Justice System (CJS) guna pemenuhan rasa keadilan di masyarakat tidak harus berorientasi pada pemidanaan.

AKBP Wiwit Adisatria juga menyampaikan bahwa dengan situasional yang saat ini kita hadapi perlunya komunitas yang bagi guna kelancaran tugas pokok kita dalam melaksanakan penegakan hukum.

“Perlunya kegiatan musyawarah yang menghadirkan Kejaksaan, Kepolisian, Lapas ,Pengadilan untuk menyamakan presepsi dalam penegakan hukum melalui forum Criminal Justice System (CJS)” Ucap AKBP Wiwit

AKBP Wiwit juga berharap dengan silaturahmi yang sudah terjalin antara Lembaga Penegak Hukum di Kab/ Kota Mojokerto bisa terjalin lebih baik lagi dan saling melengkapi satu sama lain.(MK/HB)

Baca Juga :  Polisi Berhasil Sita Belasan Miras Ilegal Siap Edar Melalui Ojol

baca juga :

Mohon Maaf dan cium Tangan, Kapolresta Mojokerto : Nanti Saya Kirim Dua ya Nak

Redaksi Mojokerto

Pimpin Upacara Hari Kesaktian, Kapolresta Mojokerto: Mari Kita Jaga Keutuhan Pancasila

Redaksi Mojokerto

Guna Meminimalisir Laka Lantas, Polresta Mojokerto Pasang Banner Himbauan

Redaksi Mojokerto